Dispar Sleman gelar lomba kreasi tas batik

id tas batik

Dispar Sleman gelar lomba kreasi tas batik

Berbagai jenis tas batik (Fotosissydante.wordpress.com)

Sleman (Antara) - Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, menggelar lomba kreasi tas menggunakan material batik khas Sleman.

"Lomba kreasi tas berbahan batik Sleman ini dalam rangka `Sleman Creative Award 2017"," kata Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Sleman Sudarningsih di Sleman, Sabtu.

Menurut dia, lomba dibuka hingga 28 Juli untuk pengumpulan desainnya, dan karya nyata dikumpulkan pada 13 Agustus pukul 15.00 WIB di acara "Sleman Fashion Festival 2017" di Candi Shiwa, kompleks wisata Candi Prambanan.

"Pengumpulan karya nyata harus dilakukan oleh peserta langsung," katanya.

Ia mengatakan, lomba tersebut terbuka untuk umum, baik pria dan wanita dengan usia 17 hingga 35 tahun.

"Peserta diperbolehkan mengirimkan lebih dari satu karya dan biaya pendataran sebesar Rp75.000 per karya," katanya.

Sudarningsih mengatakan, panitia menyediakan hadiah uang untuk untuk juara 1 sebesar Rp4 juta, juara 2 sebesar Rp3 juta, juara 3 sebesar Rp2 juta.

"Lomba Sleman Creative Award yang memasuki tahun ketiga pelaksanaannya dikemas dalam kegiatan Sleman Fashion Festival," katanya.

Ia mengatakan, untuk 2017 ini selain lomba kreasi tas menggunakan material batik Sleman, juga mengadakan lomba kreasi busana casual juga menggunakan material batik Sleman dengan tema "Play and Fun in java mood".

"Hadiah yang disediakan panitia untuk lomba kreasi busana casual uang yakni juara 1 sebesar Rp5 juta, juara 2 Rp4 juta dan juara 3 sebesar Rp3 juta," katanya.

Selain itu juga digelar lomba fotografi tempat wisata dengan model menggunakan batik/lurik Sleman, dengan cara meng-upload foto ke instagram dan memberikan? tag dan mention ke instagram @slemanfashionfestival dan @wisatasleman.

Penyerahan hadiah akan dilaksanakan pada 13 Agustus saat puncak acara?Sleman Fashion Festival yang akan dilaksanakan di Lapangan Shiwa Candi Prambanan.

"Dalam Puncak acara tersebut, selain penyerahan hadiah juga akan ditampilkan 10 desain busana terbaik lomba kreasi busana casual, dan juga lomba kreasi tas," katanya.

Ia mengatakan, pelaksanaan lomba untuk creative award yang masih diorientasikan untuk penggunaan bahan baku batik Sleman terutama batik Sleman pewarna alami, adalah suatu upaya untuk mensinergikan pengembangan potensi pariwisata denganpengembangan fashion berbahan dasar batik Sleman.

"Sangat diharapkan ke depan Sleman selain menjadi tujuan wisata juga mampu menjadi tujuan belanja fashion batik Sleman," katanya.

(V001)
Pewarta :
Editor: Hery Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2024