Dlingo akan gelar jelajah wisata kenalkan potensi

id jelajah wisata, dlingo bantul

Dlingo akan gelar jelajah wisata kenalkan potensi

Puncak Becici, salah satu objek wisata di wilayah Dlingo, Kabupaten Bantul, DIY (Foto Antara/Hery Sidik)

Bantul, 3/8 (Antara) - Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, akan menggelar kegiatan jelajah wisata sebagai upaya mengenalkan potensi pariwisata di wilayah perbukitan tersebut.

"Jelajah wisata tersebut dijadwalkan akan menyusuri beberapa obyek wisata khusus di wilayah Kecamatan Dlingo," kata Camat Dlingo Tri Tujiana di Bantul, Kamis.

Menurut dia, jelajah wisata Dlingo yang diperkirakan digelar 18 Agustus itu ditujukan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI, selain berbagai kegiatan lain seperti lomba lomba dan festival yang diagendakan di tingkat kecamatan.

Ia mengatakan, tidak semua obyek wisata di Dlingo akan dilewati pada kegiatan jelajah wisata tersebut, tetapi diprioritaskan untuk wisata yang masih perlu promosi di antaranya wisata Gunung Pengger, Goa Gajah, tebing Watu Mabur, Gunung Mungker, dan Kebun Buah Mangunan.

"Jumlah peserta diperkirakan sekitar 1.500 orang. Kegiatan akan diawali dari 'home stay' Kusuma di Jalan Parangtritis melewati tanjakan Cino Mati Pleret. Ketika sampai di Gunung Pengger akan disambut peserta yang dari Dlingo," katanya.

Sementara itu, Sekretaris Kecamatan Dlingo Yuli Hernadi mengatakan tujuan dari jelajah wisata adalah mengenalkan obyek wisata Dlingo, mengingat destinasi yang belum lama muncul itu makin menambah pilihan bagi masyarakat untuk menikmati alam.

"Setiap instansi di pemerintah seharusnya tahu jalur obyek wisata yang ada, sehingga bila ada calon wisata dari luar yang bertanya minimal bisa memberi arah tujuan yang dimaksud," kata Yuli yang juga Ketua Umum Panitia HUT Kemerdekaan RI Kecamatan Dlingo.

Adapun agenda yang akan dilakukan kecamatan Dlingo selain upacara bendera di lapangan Desa Temuwuh juga dilaksanakan kegiatan sosial kemasyarakatan seperti sarasehan dan kegiatan lain yang menyertainya.

Beberapa acara yang akan dilaksanakan selama Agustus di antaranya lomba Gebyar Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), festival kesenian Jathilan dan gerak jalan. ***1***
Pewarta :
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
COPYRIGHT © ANTARA 2024