Ribuan warga mengikuti upacara di Laut Baron

id baron

Ribuan warga mengikuti upacara di Laut Baron

Pantai Baron, Gunung Kidul (pemburufotoalam.wordpress.com)

Gunung Kidul (Antara Jogja) - Ribuan masyarakat, tim pencarian dan penyelamatan, pelajar hingga wisatawan mengikuti upacara di tengah laut kawasan Pantai Baron dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-72 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Koordinator SAR Linmas Korwil 2 Gunung Kidul Marjono di Gunung Kidul, Kamis, mengatakan upacara di tengah laut diikuti 3.000 orang yang terdiri atas relawan, SAR Linmas, berbagai elemen masyarakat, dan pelajar.

"Kurang lebih 3.000 orang yang mengikuti upacara. Jumlah peserta diluar perkiraan kami yang hanya 1.000 orang," kata Marjono seusai upacara.

Ia mengatakan upacara ini untuk mengingatkan tentang perlu menjaga ekosistem laut, karena warga menggantungkan hidup dari laut.

"Kami sehari-hari bergantung dengan laut, maka kita wajib menjaganya," katanya.?

Marjono mengatakan upacara ini digunakan untuk sebagai wujud kecintaan kepada tanah air, dan salah satu promosi wisata. Dengan diadakannya ditengah laut, ?mengingatkan masyarakat agar menjaga alam terutama laut.

"Upacara tengah laut ini untuk mengingatkan masyarakat agar menjaga laut. Upacara ini juga diharapkan menjadi contoh bagi warga dan pengunjung untuk penggunaan alat pengaman," katanya.

Upacara yang diikuti 3.000 tim SAR, relawan, dan masyarakat umum, sebelumnya mengikuti upacara di pinggir pantai. Upacara pinggir laut seperti upacara pada umumnya. Namun Saat pengibaran bendera, ratusan orang pasukan pengibar bendera berenang ke tengah laut menuju tiang bendera yang sudah disiapkan sekitar 500 meter dari bibir pantai.

Kepala Satpol PP Gunung Kidul Dwi Warna Widi Nugraha selaku inspektur upacara mengatakan upacara ini menunjukkan Indonesia sebagai negara maritim. Selain itu, titik pembangunan DIY sesuai perintah Gubernur selain bertani juga dagang layar atau nelayan.

"Hidup masyarakat Indonesia sebagian besar merupakan laut, sebagai bangsa maritim kita harus mencintai dan ?merawat laut," katanya.


KR-STR